Saturday, 3 January 2009 - Sermon

"Sesuatu Yang Baru"
Preacher: Eric Suryadi

We Love Something New
Sesuatu yang baru akan memberikan semangat yang baru untuk kita. Baru merupakan salah satu tanda kemajuan.

Wahyu 21:5
Ia yang duduk di atas takhta itu berkata: "Lihatlah, Aku menjadikan segala sesuatu baru!" Dan firman-Nya: "Tuliskanlah, karena segala perkataan ini adalah tepat dan benar."

New: hal-hal yang belum pernah ada sebelumnya

Matius 9:17
Begitu pula anggur yang baru tidak diisikan ke dalam kantong kulit yang tua, karena jika demikian kantong itu akan koyak sehingga anggur itu terbuang dan kantong itupun hancur. Tetapi anggur yang baru disimpan orang dalam kantong yang baru pula, dan dengan demikian terpeliharalah kedua-duanya."

Jika kita mempertahankan yang lama, biasanya yang baru itu tidak akan datang. Artinya: Kita tidak bisa meminta sesuatu yang baru dari Tuhan dengan mempertahankan hidup kita yang lama.

Ganti "kulit kantongmu". Perubahan tidak datang dari lingkungan kita. Tapi datang dari diri kita sendiri.

Roma 12:2
Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna.

Bagaimana "kulit kantongmu" saat ini?
Sesuatu yang baru itu biasanya datang dengan tanggung jawab yang lebih besar, dan sesuatu yang baru itu biasanya harus diperlakukan dengan sikap yang berbeda.

0 komentar: