2 komentar

Saturday, 25 October 2008 - Heart That's Really Matter


Wow... Akhirnya tiba juga waktunya!!!
2nd Praise and Worship event kita di tahun ini yaitu Heart That's Really Matter. Event ini sangat special. Knapa?? Coz untuk pertama kalinya kita nyanyiin lagu kita sendiri lebih banyak dari lagu lain. Wow.. It's amazing..

Tapi event ini diawali dengan hujan yang turun 1 jam sebelum ibadah dimulai (oh no...). Pintu ruang ibadah dibuka pukul 15:40 wib. Ternyata hujan yang turun tidak membuat lebih dari 110 anak Tuhan untuk datang ke DYC Taman Surya dengan antusias. Sebagian dari mereka bahkan datang dengan basah-basahan.

Ibadah dimulai pada pukul 16.02. wib. Dimulai dengan sebuah lagu praise yaitu Yesus (True Worshippers) dan sebuah lagu worship yaitu Allah yang sempurna (DYC Taman Surya). Lalu dilanjutkan dengan sedikit sermon dari David Ceasario, gitaris DYC. Disini David menjelaskan mengenai hati. Dimana bahwa kita harus menjaga hati kita karena hati kita adalah sumber dari segalanya dan kita harus menjauhkan hati dari segala kesombongan sehingga hati kita tetap suci. Lalu sermon ini diakhiri dengan altar call dan menyanyikan lagu Tetap Setia.

Ibadah pun dilanjutkan kembali dengan menyanyikan beberapa lagu praise yaitu For You (DYC Taman Surya), 1 2 3 Go!! (DYC Taman Surya), Tiada Bandingannya (DYC Taman Surya) dan Sungguh Kau (GMB). Ibadah kali ini benar-benar super duper anak muda bangeettt!!! Saat ditantang apa mau ibadah tiap hari seperti ini mereka semua jawab dengan antusias dan dengan teriakan MAAAUUU!!!...

Yupz semoga api antusiasme ini gak pernah padam dan selalu ada di hati setiap anak muda DYC Taman Surya agar selalu memuji dan menyembah Tuhan dengan hati yang benar suci.
It's time to WORSHIP GOD!!!

Read More...
0 komentar

Saturday, 18 October 2008 - Ipod

Wah-wah... Ibadah DYC kali ini mengalami pemadaman lagi. Kali ini terjadi di akhir ibadah n membuat semua jemaat yang hadir bengong. Tapi kenapa cuma 10 detik n lampu blitz tetep nyala??

Yupz.. Itu bukan pemadaman oleh PLN. Tapi pemadaman yang sudah direncanakan oleh crew DYC yang diminta tolong oleh sekelompok wanita (pasukan-pasukannya Vian -red. hoho). Mereka mau buat kejutan buat Vian (Leader tim dance yg ultah tgl 15). Happy Bday Vian...!!! Dan tentunya ada bday cake nya juga loh..

Di akhir event dadakan ini, Vian diminta untuk mencari hadiahnya sendiri di gudang gereja (hahaha ^^). Tapi semua pencarian dan pengorbanan ini tidak sia-sia. Gimana ga.... Dapet Ipod!!. Sapa yang ga mau dapet Ipod dadakan di gudang.

So, inilah komunitas sebenarnya. Saling berbagi, senang sama-sama, sedih sama-sama, dapet Ipod juga mustinya sama-sama. Hoho..

Read More...
0 komentar

Service Schedule

Youth Service
>Saturday 4.00 pm

@GPKdI Taman Surya
Perum Taman Surya III Blok I 4/8
Cengkareng, Jakarta Barat 11830



Jesus's Disciples (SMK)

>Friday 5.00 pm*
>Sunday 10.15 am
(*: untuk sementara tidak ada karena angkatan ke-6 sudah selesai terhitung 27 Desember 2008, dan angkatan ke-7 belum dimulai.)

@GPKdI Taman Surya
Perum Taman Surya III Blok I 4/8
Cengkareng, Jakarta Barat 11830

Read More...
0 komentar

About

Dynamic Youth Taman Surya's Focus
Gereja kesaksian yang menghasilkan pemimpin dan berfungsi dalam komunitas

Dynamic Youth Taman Surya's History
1994-1996
Ibadah youth pertama di ruko Taman Palem
Jemaat: 3-5 orang
Pembina Youth: Ko Anjar

1997-1999
Ibadah youth dipindah di Taman Surya Blok III Blok I 5/1
Diadakan penginjilan ke rumah-rumah untuk pertama kalinya dengan membawa gitar dan doa keliling
Jemaat: 15 orang

2000
Ibadah youth kembali dipindah ke Taman Surya Blok III Blok I 4/8 (sampai sekarang)
Ada tim sepak bola
Jemaat pria lebih banyak dari pada wanita
Jemaat: 40 orang

2001
Ret-reat encounter untuk pertama kali diadakan di youth Taman Surya
Pembina youth: Pak Tommy

2002
Muncul Tim Tambourine
Warta pertama kali muncul di youth Taman Surya
Diadakan ibadah padang yang pertama kali di Cibodas
Pembina youth: Ko Pangboy, Ci Louis

2003
Muncul Modern Dance
Pembina Youth: Ci Merke (sampai sekarang)

2004
Ulang tahun youth yang ke-10
Nama youth menjadi "Towdah"
Pertama kali diadakan Badminton Cup

2005
Ibadah youth berganti nama menjadi LiFoJe-G
Pertama kali diadakan teawalk di puncak
LCD proyektor pertama kali digunakan di ibadah

2006
Ada ESC
Komsel dirubah menjadi Lope
Diadakannya penjangkauan ke sekolah Galatia 3
Perkembangan Tim Multimedia dengan digunakannya video klip
Jemaat: mencapai lebih dari 100 orang (natal Gokil 2006)

2007
Youth berganti nama untuk ketiga kalinya menjadi Dynamic Youth Community
Diadakan SMK untuk pertama kalinya
Adanya penjangkauan ke sekolah Kasih Karunia
Adanya Friendster khusus DYC Taman Surya

2008
Diadakannya untuk pertama kali SMK Youth dan refreshing pelayan ke puncak
Perkembangan Tim Multimedia dengan adanya infotainment Dynamic Info, warta berubah nama menjadi Dynamite
Adanya blog khusus DYC Taman Surya dan channel Youtube

Read More...